teknologi pertanian penuh harapan

Welcome friends  Mohammad Nizam Mustaqim’s Blog. In this blog you will get some informations about :
my favorite writing for teknologi pertanian penuh harapan | teknologi pertanian penuh harapan I believe | teknologi pertanian penuh harapan can give you inspiration and more others benefit


TEKNOLOGI PERTANIAN
            Teknologi adalah sesuatu yang mutlak diperlukan manusia untuk mempermudah pekerjaannya. Teknologi mulai dikenal manusia sejak jaman batu kuno (Paleotikum) disaat manusia mulai hidup berpindah dan mulai mengenal teknologi.  Pada saat itu manusia mulai untuk membuka lahan untuk bercocok tanam, membuat alat bercocok tanam seperti shadoof, jentera penaik air dan alat pemanen Periode ini sejalan dengan zaman logam (emas, perak). Jadi teknologi yang pertama kali ditemukan oleh manusia adalah teknologi pertanian. Manusia dulu telah menyadari bahwa pertanian memiliki arti penting dalam kehidupan mereka karena kebutuhan mereka mulai dari sandang, pangan, dan papan sangat bergantung pada alam. Dengan kata lain ilmu pertanian sudah berkembang  dengan diiringi perkembangan teknologi pertanian meski teknologi yang berbentuk paling sederhana.
            Peradaban pertanian, bercocok tanam dan beternak yang pada awalnya hanya mencukupi kebutuhan sehari-hari seiring dengan kehidupan masyarakat berangsur-angsur berubah menjadi kegiatan yang dijualbelikan. Seiring berjalannya waktu pertanian makin menguntungkan sehingga pertanian dapat dikomersialkan dan akan mendatangkan keuntungan yang besar. Oleh karena itu, muncullah ilmu agribisnis yang meliputi salah satu atau keseluruhan dari mata rantai produksi, pengolahan hasil dan pamasaran. Namun ilmu agribisnis tak akan dapat berkembang jikalau teknologi pertanian juga tidak berkembang karena dalam bisnis barang harus bernilai ekonomis sehingga diperlukan pertambahan nilai dari barang/jasa tersebut. Hal inilah yang mendasari perlunya ilmu teknologi industri pertanian yang bertugas meningkatkan keefisienan dan keefektifan suatu hasil produksi terutama pertanian agar mempunyai nilai tambah yang lebih baik.
            Kita dapat  menyimpulkan bahwa teknolohi pertanian mencakup ilmu pertanian dan teknik pertanian. Jika teknik pertanian dijabarkan lagi menjadi Ilmu Terapan Teknik dan Ilmu Terapan Pertanian sehingga ruang lingkupnya meliputi alat dan mesin, teknik tanah dan air, energi dan elektrifikasi, lingkungan dan bangunan, teknik pengolahan pangan dan hasil pertanian. Demi terus menjaga kelanggengan pertanian, kita harus terus berusaha mengembangkan teknologi pertanian karena tidak mungkin kita bisa terus mengandalkan pertanian tradisional untuk tetap membuat dapur petani terus mengepul sehingga pertanian diharapkan menjadi tonggak kemakmuran rakyat Indonesia yang meyoritas bermata pencaharian sebagai petani. Ayo mahasiswa pertanian, satukan visi, satukan hati, dan satukan mimpi untuk membangun negeri serta memajukan bumi pertiwi. Kawan, pertanian bukan sekedar mencangkul tetapi pertanian adalah muara juang kehidupan bangsa untuk mencapai kesejahteraan. Berjuanglah terus para mahasiswa pertanian!. Ingat pertanian adalah identitas kalian. So, appear your passion to develop our agriculture. Go agriculture!!! dan HIDUP MAHASISWA!.






We have been providing the best information about teknologi pertanian penuh harapan For you. If you liked this information, please tell your friends on Facebook, Twitter, Pinterest, Google plus or Email using social buttons below. Happy Reading ^_^. Mohammad Nizam Mustaqim

Comments

Popular posts from this blog

Analisis Desain Kemasan

ESAI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT

Penantian Berharga Pasca Kampus #KesempatanKedua